helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Hobi Motor Lo Terganggu Rambut Lepek? Pakai 4 Trik Ini, Sob!

24.09.2020
HOW TO BE GANTENG

ARTICLE

Sumber foto: https://pixabay.com/photos/biker-motorcycle-ride-vehicle-407123/

Buat yang hobi berkendara dengan motor kemana-mana, baik untuk beraktivitas sampai yang memang hobi touring, pasti sudah akrab banget dengan masalah rambut lepek karena kelamaan memakai helm. Rambut lepek jelas akan membuat penampilan lo nggak oke lagi. Lo perlu cara tepat untuk mengatasi masalah rambut lepek ini.

Tentunya nggak sampai harus mengorbankan hobi motor lo, Sob! Lo cukup menerapkan 4 trik di bawah ini. Mulai dari menjaga kebersihan sampai produk styling rambut yang perlu lo punya dan bawa kemana-mana, berikut tips yang bisa dicoba.

 

Helm harus selalu bersih

Trik pertama buat lo yang hobi motor adalah memastikan kalau helm yang lo pakai sehari-hari ini selalu dalam keadaan bersih. Nggak hanya dibersihkan dengan lap bersih saja ya, Sob! Pastikan lo juga mencuci helm yang lo pakai ini paling nggak dua kali dalam satu bulan. Selain itu, helm juga bisa langsung lo cuci jika aromanya sudah tidak sedap.

Aroma tidak sedap dari helm lo ini disebabkan oleh keringat yang bercampur dengan polusi selama berkendara. Apalagi, helm yang menutupi kepala akan membuat kondisi di bagian yang tertutup semakin lembab. Selain keringat, helm juga bisa berbau dikarenakan basah karena hujan atau terkena kotoran selama di perjalanan.

 

Keramas rutin dengan shampoo yang tepat

Selain penting menjaga kebersihan helm buat lo yang hobi motor, penting juga untuk rutin menjaga kesehatan rambut lo. Salah satu caranya adalah dengan rutin keramas dengan menggunakan shampoo yang tepat pula. Paling nggak, lo harus rutin keramas satu kali setiap dua hari.

Dengan rutin mengeramas rambut, kulit kepala lo juga akan terjaga kebersihannya dan dapat mencegah kepala mengeluarkan aroma yang nggak sedap. Gunakan shampoo yang sesuai dengan kondisi rambut dan kulit kepala lo, apakah rambut lo berminyak, berketombe atau mudah rontok. Baca keterangan shampoo yang lo pakai juga, jangan asal keramas dengan sembarangan shampoo.

Tips tambahan buat yang sering pakai helm karena hobi motor adalah memakai shampoo dengan kandungan menthol yang menyejukkan. Ini karena kulit kepala lo akan dibuat lebih segar dan dingin. Dengan begitu, saat memakai helm tertutup, kondisi kepala dan rambut masih tetap segar dan nggak cepat lepek.

Baca Juga : Habis Seharian Touring, Bersihkan Muka Lo dengan 6 Langkah Ini

 

Jangan pakai helm saat rambut basah

Ingat, keramas boleh, tetapi bukan berarti lo bisa langsung pakai helm saat rambut lo belum benar-benar kering. Pastikan rambut lo sudah benar-benar kering dulu, baru kemudian memakai helm dan berkendara. Rambut yang masih basah akan membuat kondisi kulit kepala semakin lembab saat memakai helm. Ini nggak bagus, baik buat helm dan rambut lo sendiri.

Helm pun jadi ikut basah dan lembab dan berbau nggak sedap, begitu pula rambut lo. Ditambah lagi potensi berkembangnya bakteri juga jadi lebih tinggi. Alhasil rambut lo ya jadi lepek, dan terlihat nggak sehat. Jadi sebaiknya keringkan benar-benar sebelum memakai helm.

Kalau rambut lo belum benar-benar kering padahal lo sedang diburu waktu, entah karena janji temu dengan sesama teman yang hobi motor atau keperluan lain, lo bisa juga pakai trik mengenakan hair cap sebelum memakai helm.

Dengan begini, rambut lo nggak bersentuhan langsung dengan bagian dalam helm. Ini pun nggak disarankan jika perjalanan motor terlalu jauh dan lo harus memakai helm dalam waktu lama ya, Sob. Jadi, tetap usahakan rambut lo kering sebelum pakai helm.

 

Bawa sisir dan styling product

Trik terakhir, pastikan lo selalu siapkan hair product. Termasuk dengan membawa sisir dan styling product. Tujuannya, biar lo langsung bisa menata rambut lo kembali begitu turun dari motor. Salah satu styling product yang bisa lo andalkan adalah Gatsby Texturizing Clay.

Styling product dari Gatsby ini cocok buat lo yang suka gaya high volume atau casual messy, bahkan gaya rambut matte yang neat untuk tampilan yang lebih formal. Hasilnya nggak akan membuat rambut lo terlihat berminyak, penampilan pun jadi lebih segar begitu lo sampai di tempat tujuan. Keempat trik ini bakal mengamankan hobi motor lo sekaligus mengatasi masalah rambut lepek. Lo bisa tetap keren saat memakai helm dan saat melepas helm.