helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Nama-nama Potongan Rambut Pria Korea yang Harus Lo Ketahui!

20.02.2023
WHAT'S NEW

ARTICLE

Para seniman Korea Selatan bisa dibilang memang selalu bisa menarik perhatian para penggemarnya, khususnya bagi fans wanita. Mulai dari fashion pakaian sampai dengan ciri khas berupa gaya rambut para pria Korea yang menambah kesan tampan dan elegan.

Yup, sebenarnya ada banyak banget model rambut pria Korea yang bisa lo terapin nih, Sob. Buat referensi, lo bisa simak beberapa nama model rambut pria korea berikut ini!

Baca Juga : Selain Cepmek, Ini Cepak Hairstyle Pria yang Gak Kalah Hits!

 

Layered Bowl Cut

Picture by https://www.pinterest.ca/pin/793196553114096651/

 

Gaya rambut ini hampir menyerupai bowl cut dengan karakteristik bentuk rambut yang menyerupai mangkuk. Tapi bedanya terdapat hasil akhir layer di bagian rambut pelipis dan poni yang memberikan kesan lebih fresh. Jangan lupa untuk menambahkan hairspray supaya bentuk layered-nya terlihat lebih rapi.

Bagi pria di Indonesia yang memiliki rambut pendek juga bisa mencoba model rambut ala pria Korea seperti aktor Nam Joo Hyuk. Terutama buat kamu yang masih menginginkan tampilan rambut yang bervolume, gaya layered bowl cut seperti ini bisa lo coba nih, Sob!

 

The Undercut Quiff

Ada lagi gaya rambut undercut yang bisa kamu aplikasikan dari model rambut pria Korea yaitu potongan rambut undercut quiff. Pada dasarnya model rambut quiff ini merupakan potongan rambut yang membiarkan bagian atas lebih tebal dibanding bagian sisi kiri kanan dan belakang rambut.

 

Picture by https://www.pinterest.com/pin/591660469787658396/

 

Seperti halnya aktor Korea Park Seo Joon yang seringkali mengaplikasikan gaya rambut ini untuk tampilkan kesan manly. Cukup styling pada bagian atas rambut dengan pomade agar tampak lebih simetris dan juga rapi.

 

Quiff Haircut

Model rambut dengan poni sebatas alis serta penataan yang seperti acak-acakan ini sebenarnya sudah ada sejak sekitar tahun 50-an. Jika Sobi perhatikan lebih detail, quiff haircut ini mirip dengan potongan undercut atau pompadour. Akan tetapi bedanya pada model quiff memiliki kesan lebih cool dan messy look.

Picture by https://www.pinterest.com/pin/202521314479817772/

 

Untuk memiliki style rambut quiff haircut, Sobi bisa mencontoh style salah satu aktor Korea seperti Lee Jong Suk. Rambut seperti ini bisa dicoba dengan menipiskan bagian samping dan juga belakang rambut. Tujuan dari penipisan ini agar rambut yang ada terlihat lebih tebal dari biasanya. Jangan lupa untuk menambahkan pomade atau minyak rambut dengan jenis clay yang bisa memudahkan dalam penataan rambut.

 

Mullet

Selain gaya rambut highlight yang selalu menjadi tren, potongan rambut tahun 80-an ini juga kembali hits, Sob. Potongan rambut yang lurus dan panjang ke belakang jadi keunikan model rambut pria korea yang satu ini. Dan biasanya pada bagian poni dibiarkan messy tapi tetap terlihat teratur atau rapi.

 

Picture by https://www.pinterest.com/pin/dexterclipper-on-ig-in-2022--324188873188852836/

 

Gaya rambut ini semakin hits disaat kalangan idol Korea selatan, salah satunya leader EXO, Baekhyun. Saat merilis single Ko Ko Bop, dengan highlight rambut berwarna merah kecoklatan. Gaya rambut seperti Baekhyun dengan tambahan pomade yang teksturnya tidak terlalu kaku sehingga mudah dibentuk.

Gaya rambut pria Korea yang elegan dan praktis tentu belum cukup buat bikin penampilan lo jadi maksimal, Sob. Makanya, lo butuh banget parfum yang punya kesan soft dan kalem juga, Sob. Cobain deh GATSBY Eau de Blue yang punya tiga varian yang bisa lo pilih sesuai selera. Ada earth code, skyline code, dan air code dengan wangi fun dan elegan yang terinspirasi dari warna biru all blue all signature. Dijamin, wanginya bakal bikin tampilan model rambut pria korea jadi lebih stand out!