helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Memilih Aroma Cologne Sesuai Kepribadian

27.07.2017
YOUR PASSION

ARTICLE

Penampilan lo sehari-hari merupakan cerminan dari kepribadian lo, Sob. Meskipun mungkin lo nggak punya pikiran apa-apa saat memilih baju untuk dikenakan, orang lain bisa aja menangkap pesan yang berbeda, lho. Maka dari itu, lo nggak bisa bersikap acuh tak acuh terhadap penampilan, termasuk cologne yang lo gunakan.

 

Memilih cologne yang sesuai kepribadian lo sebenarnya nggak susah, kok. Pilih aja cologne dengan aroma yang memang lo sukai, bukan karena pengaruh orang lain atau ikut-ikutan tren. Tapi kalau lo masih bingung menentukan pilihan, panduan singkat di bawah ini bakal membantu lo.

 

Sporty

 

Apa aktivitas yang membuat lo merasa paling senang saat melakukannya, Sob? Kalau jawabannya adalah olahraga, maka aroma cologne yang pas buat lo adalah citrus, green, atau aquatic. Wangi segarnya nggak bakal membuat lo bau badan meskipun harus aktif bergerak. Aroma cologne tersebut juga cocok buat lo yang hobi berpetualang di alam, misalnya mendaki gunung atau surfing.

 

Easy Going

 

Lo menganggap diri lo sebagai orang yang easy going, Sob? Wah, berarti lo memiliki potensi untuk menjadi seorang pemimpin yang baik berkat kemampuan lo untuk membaur dengan semua orang. Cowok dengan kepribadian easy going bakal cocok menggunakan cologne dengan aroma yang cenderung klasik dan fresh. Coba pakai cologne Urban Perfume Spray Attractive dari Gatsby aja, Sob.

 

Trendi dan Agak Misterius

 

Merasa kalau diri lo merupakan cowok yang cool dan misterius? Aroma cologne bernuansa musky bakal cocok buat lo, apalagi kalau lo juga punya penampilan yang cukup trendi. Kalau kurang suka dengan aroma musky, lo bisa mencoba cologne beraroma oriental sebagai alternatifnya. Biasanya, aroma oriental terbuat dari campuran tumbuh-tumbuhan seperti bunga melati, kelapa, atau anggrek.  

 

Baca juga : Wangi Splash Cologne Berdasarakan Karakter Lo

 

Melankolis

 

Siapa bilang cowok nggak boleh melankolis? Cowok yang melankolis biasanya cenderung pemikir dan punya rasa empati tinggi. Karena hal tersebut, mereka terbiasa berpikir secara mendalam sehingga kreativitasnya pun oke. Kalau lo termasuk dalam golongan ini, lo bisa menggunakan cologne dengan aroma bernuansa woody atau rempah yang cenderung “hangat” dan segar.

 

Aktif dan Bebas

 

Cowok dengan kepribadian yang bebas biasanya bakal cenderung aktif. Ia selalu ingin terlibat dalam sebanyak mungkin kegiatan. Kalau lo termasuk cowok dengan kepribadian aktif dan bebas, lo bisa menggunakan cologne Urban Perfume Spray Atmosphere dari Gatsby, Sob. Racikan aromanya sudah disesuaikan dengan kepribadian yang melekat pada diri lo.

 

Klasik dan Romantis

 

Siapa bilang aroma bunga cuma ditujukan buat cologne cewek? Lo juga boleh memakainya, kok. Cologne dengan aroma bunga cocok banget buat lo yang punya kepribadian romantis. Nah, ada dua kelompok besar wewangian dengan aroma bunga, yaitu single floral yang cuma terdiri dari satu macam bunga dan floral bouquet yang merupakan campuran berbagai jenis bunga.

 

Dominan dan Ambisius

 

Nggak ada yang salah dengan menjadi dominan kok, Sob. Lo merupakan orang yang memiliki keyakinan kuat terhadap diri sendiri sehingga merasa mampu untuk mengurus ini dan itu. Sayangnya, nggak semua orang bisa memahami lo. Kalau lo merasa termasuk dalam golongan cowok yang dominan, maka aroma cologne yang cocok buat lo adalah fougere.

 

Mulai sekarang, jangan asal memilih aroma cologne ya, Sob. Untuk mencobanya saat membeli, lo bisa menyemprotkan parfum di bagian dalam pergelangan tangan, lalu diamkan selama sekitar 10-20 menit. Baru setelah itu aroma yang sebenarnya bakal muncul dan lo bisa menentukan pilihan.