helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Gerakan Olahraga Buat Menurunkan Berat Badan Secara Efektif!

18.11.2021
LIFE GUIDE

ARTICLE

Saat ini, berat badan yang ideal dan sehat bisa dibilang menjadi impian kebanyakan orang di dunia. Jadi jangan heran, kalau ada yang bakal mencoba berbagai macam cara untuk mendapatkan hal yang satu ini, Sob. Tapi tahu nggak sih, ternyata ada beberapa gerakan olahraga yang lumayan efektif buat menurunkan berat badan, lho.

 

Selain efektif, gerakan-gerakan olahraga ini juga lumayan simpel dan praktis, sehingga bisa dilakukan di dalam kawasan tempat tinggal lo, Sob. Daripada makin penasaran, mending simak lengkap beberapa gerakan olahraga buat menurunkan berat badan secara efektif berikut ini!

 

Squat

Squat bisa dibilang memang menjadi salah satu latihan terbaik untuk melatih bokong dan kedua kaki, Sob. Lakukanlah gerakan ini dengan tepat, yaitu dengan cara jongkok dan rentangkan kaki selebar bahu. Setelah itu, tarik bokong ke belakang dan turunkan tubuh tanpa menyatukan lutut dan menjaga punggung tetap lurus. Setelah turun, lo harus bangkit kembali sambil mempertahankan posisi. Idealnya adalah mengulangi delapan set 10 squat. Tetapi jangan khawatir, jika lo lelah, lo bisa mulai dengan set yang lebih sedikit dan meningkatkannya secara progresif.

 

Push-up

Push-up tentu bagus banget dilakukan untuk mendapatkan kekuatan di lengan dan juga untuk menghilangkan lemak. Caranya juga lumayan gampang, lo hanya harus meletakkan tangan lo di lantai setinggi bahu, meregangkan tubuh dan sedikit demi sedikit angkat tubuh lo dengan menjaga punggung maupun pinggul pada garis yang sama.

 

Latihan Otot-otot Perut

Melatih otot-otot perut (abs), apalagi kalau lo mau menurunkan berat badan, tentu sangatlah penting. Ingatlah bahwa agar latihan pada abs dilakukan dengan baik, kaki nggak boleh diangkat dari tanah dan lengan nggak dapat membantu lo untuk bangun, Sob!

 

Berjalan Kaki atau Lari

Kalau ada latihan kardio atau aerobik yang membuat lo membakar kalori adalah langkahnya seperti berjalan kaki, jogging, atau lari. Lo juga bisa mencoba senam, body pump, atau jenis aktivitas apa pun yang membuat lo berkeringat dan bergerak untuk menurunkan berat badan.

 

Burpee

Burpee bisa dibilang menjadi satu-satunya gerakan olahraga buat menurunkan berat badan secara efektif yang lumayan agak sulit nih, Sob. Maka dari itu, lo bisa bisa mulai berlatih ketika lo telah memiliki resistensi. Gerakan olahraga ini juga diketahui dapat meningkatkan detak jantung dengan cepat, sehingga pembakaran lemak juga menjadi lebih efektif.

Sebenarnya, nggak ada formula yang ajaib untuk dapat menurunkan berat badan, selain gaya hidup sehat. Jadi, lo hanya perlu melakukan diet defisit kalori dan beberapa olahraga yang disesuaikan dengan kapasitas lo, Sob. Oleh karena itu, lo harus selalu memiliki gaya hidup sehat untuk menghindari diet ketat yang akhirnya menyebabkan efek rebound dan kegagalan menurunkan berat badan. Jadi, kalau lo pengin banget menurunkan berat badan ekstra, mulailah diet sehat dan rencanakan beberapa hari olahraga dalam seminggu, Sob!

 

Meskipun sedang berusaha menurunkan berat badan, jangan lupakan juga dengan kebersihan tubuh biar tetap wangi dan fresh setiap saat. Setelah melakukan sejumlah gerakan olahraga buat menurunkan berat badan secara efektif, lo juga wajib banget bersihkan tubuh dengan GATSBY REFRESHING BODY WASH, Sob! Seri sabun mandi pria dengan cooling agent ini bisa memberikan rasa segar dan punya empat varian yang bisa bebas lo sesuaikan dengan kebutuhan dan karakter tubuh.

 

Ada Refreshing Body Wash Original, Refresh Burst, Brave White, dan juga All In One. Semua varian tersebut pastinya bisa membersihkan tubuh secara menyeluruh sehingga menyegarkan dan bikin lo lebih siap buat beraktivitas, Sob!