helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Coba Mural Art untuk Hias Dinding Polos di Rumah

24.11.2020
WHAT'S NEW

ARTICLE

Photo credit: Unsplash

Mural art biasanya sering dijumpai di tempat-tempat terbuka seperti dinding pinggir jalan. Namun, kini seni melukis dinding yang jadi populer sejak abad ke-20 di Meksiko ini juga bisa dibuat di kafe maupun galeri seni. Bahkan, lo juga bisa membuat mural art sendiri di rumah. Apa saja langkah-langkah yang diperlukan untuk mengubah dinding polos menjadi sebuah media mural art yang indah? Berikut di antaranya.

 

Bersihkan tembok

Sebagai langkah awal dalam membuat mural art, lo wajib membersihkan tembok yang akan digunakan terlebih dahulu. Membersihkan dinding ini tujuannya supaya debu nggak menempel dan menghindari dinding yang mengelupas. Oleh karena itu, lo wajib mengamplasnya terlebih dahulu. Lakukanlah dari sisi atas, lalu turun ke bawah.

Saat amplas menipis, gantilah dengan yang baru. Kemudian, setelah dinding yang diamplas sudah merata, saatnya untuk membersihkan dinding dengan air hangat. Air hangat ini bisa lo campur dengan deterjen. Lanjutkan dengan membersihkannya menggunakan spons atau handuk. Tunggulah hingga dinding benar-benar kering sempurna.

 

Siapkan segala perlengkapan cat

Setelah tembok dibersihkan, maka langkah selanjutnya dalam membuat mural art adalah mempersiapkan bahan cat dan perlengkapan lainnya. Perlengkapan dan jenis cat yang digunakan pun berbeda-beda. Misalnya, untuk cat dasar lo bisa menggunakan cat latex untuk hasil lebih baik. Sedangkan gambar utamanya bisa menggunakan cat akrilik serta varnish untuk proses finishing-nya.

Pada saat memilih warna cat, lo juga perlu mempertimbangkan hal-hal penting lainnya, terutama jika yang dijadikan dasarnya merupakan dinding baru:

1. Pola dan warna dominan dalam ruangan. Misalnya, warna dengan mendasarkan pola karpet maupun lukisan.

 

2. Pola warna terang ke gelap. Cara ini memang praktis dengan langkah seperti warna middle di tembok, warna gelap di lantai, dan semakin ke atas warnanya semakin ringan.

 

3. Menerapkan roda warna untuk menciptakan perpaduan pola dan warna yang selaras dan harmonis.

Baca Juga : Rekomendasi Tempat Murah Meriah untuk Hangout Bareng Teman

 

Gambar sketsa dulu di kertas

Bagi mereka yang sudah ahli, melukis mural art memang tak butuh sketsa. Berbeda halnya bila lo masih belajar atau belum begitu ahli dan ingin mendapatkan hasil terbaik. Membuat sketsa gambar di kertas adalah hal wajib. Untuk pemula memang dianjurkan menggambar sketsa mural art dengan pola sederhana.

Membuat sketsa dapat dilakukan menggunakan pensil. Hal ini dilakukan agar lebih mudah dihapus jika terdapat kesalahan saat menggambar sketsa. Jangan lupa untuk membuat grid maupun garis bantu yang menyesuaikan skala dinding. Fungsi grid ini adalah untuk membuat gambar lebih presisi dan nggak melenceng.

 

Lapisi tembok dengan cat dasar

Sebenarnya, nggak masalah jika lo nggak menggunakan cat dasar. Akan tetapi, untuk hasil yang lebih baik dan merata, cat dasar sangatlah diperlukan dalam seni mural art. Cat dasar merupakan cat ringan dengan kemampuan menyerap warna terbaik. Penggunaan cat dasar pada mural art diperlukan apabila:

 

1. Dinding masih baru dan belum pernah dicat sebelumnya.

 

2. Dinding berlubang maupun lecet dan harus ditambal agar merata.

 

3. Dinding yang berkilap sehingga cat sulit untuk meresap.

 

4. Saat lo memilih warna lukisan yang gelap.

 

Satu hal lagi yang wajib lo perhatikan saat memilih cat dasar, pastikan kualitasnya yang terbaik. Selain itu, pemilihan warna dasar ini juga berpengaruh pada hasil akhir,

 

Mulai melukis sesuai sketsa yang dibuat

Setelah keempat langkah di atas sudah lo lakukan, saatnya mulai melukis, Sob. Buat sketsa dengan tipis dan pastikan ketika melukis ini lo menggunakan alas berupa koran, kertas, maupun kardus. Hal ini dilakukan agar cat yang digunakan nggak berceceran. Pada proses akhir pengecatan, tambahkan varnish agar gambar lo lebih mencolok.

Untuk teknik melukis mural art sendiri ada dua cara, yakni pita lukis dan sikat miring. Pita lukis memang membutuhkan pengaturan yang merata agar dinding nggak bocor. Keuntungannya adalah hasil lukis tetap bagus meskipun tangan lo nggak stabil. Sedangkan untuk sikat miring, dibutuhkan keseimbangan tangan.

Bagaimana, tertarik membuat mural art di rumah lo? Jangan lupa untuk selalu menggunakan masker saat membersihkan dinding hingga melukis, Sob. Selain itu, bersihkan muka dengan menggunakan Gatsby Cooling Wash agar wajah segar kembali setelah seharian membuat mural art. Terdapat 4 varian Gatsby Cooling Wash yang bisa lo pilih sesuai dengan jenis kulit lo. Hasilnya, kulit wajah bersih bebas minyak, keringat, kotoran, apalagi komedo. Selamat mencoba!