helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Cara Merawat Rambut yang Bisa Bikin Lo Tambah Ganteng

04.09.2017
HOW TO BE GANTENG

ARTICLE

Banyak yang mengatakan bahwa menjadi seorang pria sangat beruntung karena nggak perlu merawat rambut. Itu salah besar, karena merawat rambut adalah wajib bagi pria. Padahal, rambut merupakan salah satu ciri-ciri apakah seorang mempunyai kulit yang sehat. Jika lo akhir-akhir ini sering punya masalah dengan rambut, itu bisa jadi karena lo malas untuk melakukan perawat rambut.

Nah, untuk lo yang biasanya hanya fokus membentuk badan kekar dan kurang memperhatikan rambut, sekarang kita akan bahas nih bagaimana sih cara merawat rambut yang bakal bikin lo tambah ganteng.

 

Rajin Membersihkan Rambut

Mungkin lo pernah mendapatkan saran bahwa keramas itu cukup  seminggu dua kali atau bahkan cukup seminggu sekali karena rambut lo nggak terlalu panjang. Padahal sebaliknya, keramas atau membersihkan rambut ini sebenarnya nggak hanya sekadar membuat rambut menjadi halus, tetapi juga membuat kulit kepala sehat. Untuk menjaga rambut dan kulit kepala lo sehat, lo harus rajin keramas minimal dua hari sekali, ya. Jika lo bekerja di luar lapangan dan mendapatkan terpaan banyak debu, lo bahkan disarankan keramas sehari sekali.

 

Menjaga Rambut dari Matahari

Walaupun matahari menjadi sumber kehidupan bagi seluruh makhluk hidup di dunia, tetapi terkadang matahari bisa menjadi musuh yang jahat bagi rambut. Ketika lo sering terkena sinar matahari, kulit kepala akan mengeluarkan keringat untuk menyesuaikan suhu tubuh. Nah, setelah kulit kepala lo mengeluarkan keringat, rambut akan basah dan debu bisa mudah menempel. Jadi, sebaiknya ketika lo banyak bekerja di luar, pakailah topi atau minyak rambut yang melindungi kulit kepala.

Baca Juga : 5 Jenis Minyak Rambut Pria Biar Tampilan Jadi Maksimal

 

Makan Makanan yang Bergizi

Apakah makanan juga mempengaruhi rambut? Jelas. Banyak sekali makanan, khususnya sayuran dan buah-buahan, yang mempunyai manfaat menyehatkan rambut. Buah alpukat, kacang, ikan sampai buah beri bisa membuat rambut kuat dan kulit kepala sehat. Jadi, jika lo yang akhir-akhir ini sering makan makanan yang kurang sehat seperti fast food atau makanan instan, lo bisa mengurangi mulai dari sekarang dan ganti dengan makanan yang bergizi.

 

Yuk Sering Olahraga

Banyak yang mengira bahwa olahraga ini tujuannya hanya untuk membuang kalori atau sekadar diet. Padahal, jauh daripada itu, olahraga ini manfaatnya sangat banyak bagi tubuh. Pertama, olahraga akan membuang racun yang tidak diperlukan tubuh melalui keringat. Kedua, manfaat olahraga adalah membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih segar. Ketika lo rajin berolahraga, nggak hanya kulit kepala lo yang sehat, tetapi badan akan tetap prima dalam kondisi apa pun.

 

Menyisir Rambut Secara Teratur

Ketika lo sudah bekerja, penampilan tentu harus tetap dijaga. Apalagi jika setiap hari pekerjaan mengharuskan lo bertemu dengan orang banyak, tentu malu dong kalau rambut lo sering berantakan? Nah, untuk merawat rambut, lo bisa menyisirnya secara teratur. Menyisir rambut ini bukan hal sepele, lho. Semakin rajin lo menyisir, maka semakin kuat rambut lo.

Sebenarnya, jika sedikit berdebat, rambut ini nggak hanya mahkota wanita, tetapi rambut juga mahkota para pria. Apalagi sekarang lo tahu bahwa banyak sekali pangkas rambut khusus pria. Nah, di pangkas rambut tersebut bisa menjadi solusi menarik untuk lo yang malas menata rambut dan memilih model rambut yang keren. Buat lo yang mempunyai jadwal ketat, bisa memakai GATSBY Styling Pomade Supreme Grease untuk ketahanan rambut keren maksimal. Jangan malu untuk merawat atau menata rambut ya, Sob.

Photo credit: fsHH (pixabay.com)