helper swipe slide

S W I P E

S C R O L L

Begini Cara Tepat Hitung Berat Badan Ideal Pria, Sob!

23.12.2022
LIFE GUIDE

ARTICLE

 

Berat badan ideal pria bisa dihitung dengan mengetahui tinggi badan. Berat badan yang nggak ideal, terutama jika Lo kegemukan bahkan obesitas, akan menaikkan risiko penyakit jantung, tekanan darah tinggi, diabetes tipe 2, batu empedu, masalah pernapasan, dan beberapa tipe kanker, lho.

 

Jika merasa berat badan sudah berlebihan, ada baiknya mulai menjalani program diet demi mendapatkan berat badan pria ideal. Bila perlu, minta saran dokter maupun ahli gizi mengenai panduan menu makan sehat yang mempercepat tercapainya target itu. Berat badan ideal pada pria bisa dihitung dengan tiga rumus, yakni Indeks Massa Tubuh (IMT), rumus Broca, maupun mengikuti tinggi badan dan berat badan ideal pria menurut Kemenkes. Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini, Sob!

 

Rumus IMT atau BMI

Salah satu metode yang banyak digunakan untuk menentukan berat badan ideal pria ialah dengan menghitung indeks massa tubuh (IMT). Untuk menghitungnya, Lo harus terlebih dahulu mengukur tinggi badan (dalam sentimeter) dan menimbang berat badan (dalam kilogram) Lo sendiri.

 

Setelah itu, gunakan rumus penghitungan berikut ini.

 

IMT = Berat badan (dalam kg) : Tinggi badan (dalam m)²

 

Kalau Lo menghitung berat badan ideal pria ini dengan kalkulator, maka akan ada banyak koma di belakangnya.

Bulatkan menjadi satu desimal saja, kemudian Lo bisa membandingkan hasilnya dengan indikator IMT berikut ini:

Kurus: IMT kurang dari 18,5

Normal: IMT antara 18,5-24,9

Gemuk: IMT 25-29,9

Obesitas: IMT lebih dari 30

 

Selain menghitung secara manual, Lo juga dapat menggunakan kalkulator online yang disediakan berbagai situs kesehatan. Dengan memasukkan data tinggi dan berat badan, Lo akan langsung memperoleh IMT dan indikasi bahwa Lo kurus, normal, gemuk, atau obesitas.

Misalnya, seorang laki-laki memiliki tinggi badan 180 cm dan berat badan 80 kg. Maka berdasarkan perhitungan di atas, IMT nya mencapai 24,7 atau masih dalam kategori normal. Sayangnya, perhitungan berat badan ideal pria dengan menggunakan metode IMT ini memiliki kelemahan.

Seorang atlet misalnya, mungkin memiliki berat badan yang lebih banyak dibanding pria dengan ukuran tubuh serupa. Oleh karena itu, atlet ini bisa saja dikategorikan memiliki IMT gemuk, padahal tubuhnya padat dan atletis.

Hal ini mungkin saja terjadi karena massa otot lebih padat dibanding lemak, sehingga mengakibatkan berat badan terlihat sangat tinggi. Hal yang sama juga berlaku karena faktor usia. Pria dewasa biasanya memiliki berat tubuh lebih tinggi dibanding anak-anak atau remaja dengan tinggi badan yang sama, karena kepadatan massa otot ini.

 

Rumus Broca

Cara menghitung berat badan ideal lainnya adalah dengan rumus Broca. Rumus ini adalah perhitungan yang ditemukan oleh seorang dokter bedah Prancis, Pierre Paul Broca. Cara menghitung berat badan ideal pria dengan rumus Broca adalah sebagai berikut:

 

Pria: Berat badan ideal (kg) = [tinggi badan (cm) – 100] – [(tinggi badan (cm) – 100) x 10%]

 

Misalnya, pria dengan tinggi badan sebesar 170, berat badan idealnya adalah 70 - 10,5 = 59, 5 kg.

 

Berat badan ideal menurut Kemenkes

Kementerian Kesehatan juga mengeluarkan stlor berat badan yang ideal untuk pria berdasarkan tinggi badan dan bentuk tubuhnya, seperti berikut:

 

Tinggi badan 157 cm

Bentuk badan kecil: 51-53 kg

Bentuk badan sedang: 54-59 kg

Bentuk badan besar: 57-64 kg

 

Tinggi badan 160 cm

Bentuk badan kecil: 52-56 kg

Bentuk badan sedang: 55-60 kg

Bentuk badan besar: 59-66 kg

 

Tinggi badan 162 cm

Bentuk badan kecil: 54-57 kg

Bentuk badan sedang: 56-62 kg

Bentuk badan besar: 60-67 kg

 

Tinggi badan 165 cm

Bentuk badan kecil: 55-59 kg

Bentuk badan sedang: 58-63 kg

Bentuk badan besar: 61-69 kg

 

Tinggi badan 168 cm

Bentuk badan kecil: 56-60 kg

Bentuk badan sedang: 60-65 kg

Bentuk badan besar: 63-71 kg

 

Tinggi badan 170 cm

Bentuk badan kecil: 58-62 kg

Bentuk badan sedang: 62-68 kg

Bentuk badan besar: 65-73 kg

 

Tinggi badan 173 cm

Bentuk badan kecil: 60-64 kg

Bentuk badan sedang: 63-69 kg

Bentuk badan besar: 67-75 kg

 

Tinggi badan 175 cm

Bentuk badan kecil: 62-66 kg

Bentuk badan sedang: 65-71kg

Bentuk badan besar: 69-77 kg

 

Tinggi badan 178 cm

Bentuk badan kecil: 64-68 kg

Bentuk badan sedang: 66-73 kg

Bentuk badan besar: 71-79 kg

 

Tinggi badan 180 cm

Bentuk badan kecil: 66-70 kg

Bentuk badan sedang: 68-75 kg

Bentuk badan besar: 72-81 kg

 

Semoga cara hitung berat badan ideal pria di atas bisa membantu, ya. Untuk menemukan berat badan yang ideal, olahraga tentu jadi cara paling aman. Nah, kalau nggak mau wajah kucel pas olahraga, mending selalu standby GATSBY Refresh Spray Icy Lemon aja nih, Sob. Tinggal semprot-semprot ke bagian wajah, lo bisa rasain sensasi segar dan berenergi. Jadi bisa makin semangat pas olahraga tanpa wajah kucel akibat lelah, deh!